[VIDEO] CUPLIKAN GOL Hellas Verona 0-3 Lazio: Mimpi Buruk Verona Berlanjut


MAJALAH BOLAVerona – Meskpiun bermain di kandangnya sendiri, Marc’Antonio Bentegodi, Hellas Verona tetap jadi bulan-bulanan Lazio. Kebobolan tiga gol dan tanpa bisa membalas satupun membuat tim promosi ini belum kunjung mencatatkan kemenangan pertamanya di Serie A 2017/2018.

Brace Ciro Immobile yang salah satunya berasal dari tendangan penalti, serta satu gol tambahan Adam Marusic membuat tim Elang Ibukota meraih tiga poin yang menjaga mereka tetap berada di empat besar dibawah Napoli, Juventus, dan Inter Milan. Sementara itu Verona masih di posisi 19 dengan poin dua dan hanya unggul selisih gol -13 dari sesama kesebelasan promosin Benevento.

Verona punya dua kali kesempatan untuk unggul lebih dahulu di 20 menit permulaan laga melalui usaha Romulo dan Enrico Bearzotti, namun keduanya gagal. Hal ini bisa dimanfaatkan Lazio untuk menumpahkan darah pertama.

Ciro Immobile akhirnya membawa Lazio unggul di menit ke-24 melalui eksekusi dari titik putih. Tendangan penalti ini didapakan setelah Samuel Souprayen melanggar Adam Marusic di kotak terlarang.

Lima menit sebelum jeda Lazio kembali unggul lewat aksi Immobile. Bomber tim nasional Italia itu menggandakan angka di papan skor untuk Il Biancocelesti dengan sontekan yang memanfaatkan assist dari Marusic.

Di babak kedua tim tamu kembali menambah gol. Kombinasi Immobile-Marusic kembali jadi aktor utamanya namun kali ini Immobile yang jadi kreatornya. Skor 3-0 yang tercipta di menit ke-60 inipun bertahan hinggapeluit akhir pertandingan.

Sebenarnya Lazio masih punya sejumlah peluang matang lainnya mengingat mereka begitu dominan di laga ini seperti yang dibuat oleh Luis Alberto, Senad Lulic, ataupun Marco Parolo namun bola masih melenceng atauoun ditahan oleh kiper Nicolas.

Susunan Pemain :

Hellas Verona (4-3-3): Nicolas, Enrico Bearzotti, Andrea Caracciolo, Thomas Heurtaux, Samuel Souprayen, Mattia Zaccagni, Bruno Zuculini, Marco Ezio Fossati, Romulo, Giampaolo Pazzini, Mattia Valoti

Cadangan : Simon Laner, Daniele Verde, Moise Kean, Alessio Cerci, Marco Silvestri, Seung-Woo Lee, Martin Caceres, Marash Kumbulla, Ferdinando Coppola, Marcel Buchel, Mohamed Fares

SS Lazio (3-5-1-1): Thomas Strakosha, Patric, Luiz Felipe Ramos Marchi, Stefan Radu, Adam Marusic, Marco Parolo, Lucas Leiva, Senad Lulic, Jordan Lukaku, Luis Alberto, Ciro Immobile

Cadangan : Felipe Caicedo, Guerrieri, Ivan Vargic, Simone Palombi, Nascimento Mauricio, Bruno Jordao, Davide Di Gennaro, Alessandro Murgia


VIDEO CUPLIKAN GOL Hellas Verona 0-3 Lazio


 AGEN SBOBET

Subscribe to receive free email updates: