www.gelora.co - Politikus PKS Nasir Djamil menilai Habib Rizieq Shihab (HRS) patut diperhitungkan dalam bursa cawapres dari Prabowo Subianto. Hanya saja Rizieq miliki satu kelemahan.
"Menurut saya Habib Riziq juga punya massa dan juga kapasitas intelektual. Tapi Habib tidak punya kenderaan berupa Parpol," kataya kepada INILAHCOM, Minggu (15/4/2018).
Ia menilai Capres Partai Gerindra Prabowo Subianto memang harus mencari calon wakil yang di luar dari biasanya. Tapi persoalan ini harus diperhitungkan dengan matang.
"Saya pikir Prabowo harus mencari wakil yang kekuar dari mainstream. Tapi tentu saja harus dihitung dengan cermat," ulasnya.
Diketahui, jelang pesta demokrasi Pemilihan Presiden 2019, seluruh Partai Politik mulai menajamkan senjata. Partai-partai besar bahkan telah mendeklarasikan calon presidennya. Sebut saja PDI Perjuangan yang resmi kembali mengusung Joko Widodo dan Gerindra yang telah resmi mengusung Praboeo Subianto.
Belakangan bursa calon pendamping kedua calon yang dianggap paling kuat ini jadi perbincangan. Sejumlah nama masuk dalam daftar bursa yang kerap dipasangkan dengan keduanya. Belakangan, nama Imam Besar FPI Habib Rizieq Shihab pun menyembul ke permukaan sebagai salah satu tokoh yang layak dampingi Prabowo Subianto di Pilpres 2019. [inc]