Mereka mendesak Pemprov DKI Jakarta dan aparat kepolisian mengusut tuntas kasus tersebut. Selain telah menelan dua korban jiwa yang terdiri dari anak-anak, acara tersebut juga sarat akan unsur politik dan agama.
"Dapat izinnya festival, kok bagi-bagi sembako di dalamnya? Persoalan selanjutnya, Dave si ketua panitia sangat jelas-jelas berkampanye. Dia kan Jokowers (pendukung Jokowi) berat," ujar politikus PAN, Eggi Sudjana, dalam konferensi pers di Kantor DPP PAN, Jalan Senopati, Jakarta Selatan, Kamis (3/5).
Belakangan terdengar informasi berbeda soal diri Ketua Panitia acara, Dave Santosa. Selain mantan relawan Joko Widodo di Pilpres 2014, Dave juga disebut sebagai relawan Program OK OCE yang digagas Gubernur dan Wakil Gubernur Jakarta, Anies Baswedan-Sandiaga Uno.
Lebih lanjut, Eggi mempermasalahkan unsur kegiatan ibadah keagamaan di dalam acara tersebut. Menurut dia, masyarakat yang datang ke pembagian sembako tidak mengetahui ada kegiatan keagamaan di dalam acara itu.
"Ini sudah penyimpangan hukum bahkan sampai ada korban dua bocah meninggal. Jaringan kami sudah membuat laporan ke polisi karena sudah melanggar hukum," tegas Eggi yang juga Calon Legislator untuk Pemilu 2019. [rmol]