Jiromedia.com -
Mabes Polri melalui Karo Penmas Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo menyampaikan soal temuan anggota polisi melakukan pendataan terkait Pilpres 2019.
"Ini bisa saja untuk mapping (pemetaan) kerawanan, untuk kita mengidentifikasi potensi konflik," kata Dedi kepada wartawan, Rabu (27/3).
Mantan Wakapolda Kalimantan Tengah itu menjelaskan, dengan indentifikasi potensi konflik, Polri dapat membuat rencana penanganan dan bertindak apabila hal yang tidak diinginkan terjadi di tengah masyarakat.
"Maka kita bisa memperkirakan bagaimana skenario pengamanan apabila hal (konflik) tersebut terjadi," ujar Dedi.
Temuan tentang survei oleh Polri pertama kali disampaikan Direktur Eksekutif kantor hukum dan HAM Lokataru, Haris Azhar.
Dia menyebut ada informasi bahwa polisi melakukan pendataan kekuatan dukungan Pilpres di Jawa Barat. Menurut Haris, bukan tidak mungkin survei kepolisian itu dilakukan di seluruh Indonesia.
Haris bertanya-tanya apa landasan dan urgensi polisi melakukan pendataan kekuatan dukungan warga terhadap paslon Pilpres 2019. [
rmol]
Related Posts :
Kotak Suara Belum Ada, Gubernur Papua Kecewa Saat Datangi TPS
Jiromedia.com -Gubernur Papua Lukas Enembe, merasa kecewa, ketika datang ke TPS tempatnya mencoblos. Lukas kecewa karena logistik pemilu be… Read More...
BPN Ungkap Keganjilan Pilpres, Sudah Tercoblos Sampai TPS Hilang
Jiromedia.com -Koordinator juru bicara Badan Pemenangan Nasional (BPN), Dahnil Anzhar Simanjuntak, mengungkapkan sejumlah keganjilan dalam … Read More...
Charta Politika: Jokowi Menang di 16 Provinsi, Prabowo di 18 Provinsi
Jiromedia.com -Lembaga survei Charta Politika merilis hasil quick count Pemilu 2019 di 34 provinsi di seluruh Indonesia. Berdasarkan hasil … Read More...
Data Aplikasi AyoJagaTPS: Jokowi-Maruf 40,26% Vs Prabowo-Sandi 59,74%
Jiromedia.com -Aplikasi AyoJagaTPS merilis perolehan sementara hasil Pilpres 2019, Rabu (17/4/2019) sore.
Hingga pukul 15.00 WIB, suara ya… Read More...
Prabowo Umumkan Menang 62 Persen dan Minta Pendukung Kawal Kotak Suara
Jiromedia.com -Calon presiden nomor urut 02, Prabowo Subianto mengumumkan kemenangan dirinya sebagai presiden Indonesia.
"Berdasar real co… Read More...