Jiromedia.com -Keluarnya Peraturan Presiden (Perpres) 20/2018 tentang Penggunaan Tenaga Kerja Asing (TKA) menjadi alasan utama gerakan #2019GantiPresiden.
"Ratusan ribu TKI kita terusir, tapi pemerintah datangkan TKA dari China lewat Perpres. Inilah kenapa kita ingin ganti presiden," ucap Koordinator Rumah Pejuang Indonesia (RPI) asal Bojonegoro, Edi Susilo di Bunderan HI Jakarta, Minggu (29/4).
RPI yang merupakan salah satu pengusung #2019GantiPresiden menilai Perpres tersebut merupakan bentuk pengkhianatan bagi cita-cita bangsa yang tertuang dalam Pembukaan UUD 45.
Pasalnya, di kala rakyat sedang kesulitan mencari kerja, puluhan ribu TKA terutama dari China masuk atas legitimasi Perpres tersebut.
"Perpres itu adalah bencana besar bagi rakyat kita, pokoknya 2019 harus ganti presiden dan cabut Perpres itu," pungkas Edi.[rmol]