“Iya betul. Kami menerima laporan dari RKY yang mengaku jadi korban pengeroyokan,” kata Steven, Kamis (21/6/2018).
Namun, kata Steven, pihaknya tengah menyelidiki siapa pelaku pengeroyokan terhadap Ronny.
Sebab, menurutnya kabar pelaku pengeroyokan anggota DPR tersebut masih samar-samar.
“Masih diproses. Di Laporan pelaku kan jelas masih kami selidiki. Jadi tidak seperti yang belakangan beredar (pelaku anggota DPR RI inisial HH),” ujarnya.